Polresta Bogor Kota- Sebagai wujud toleransi terhadap sesama umat beragama dan menjaga kerukunan berbangsan, Polsek Bogor Tengah yang dipimpin Kanit Binmas AKP Yuni Astuti beserta anggota bersama-sama melaksanakan kerja bakti membersihkan rumah ibadah umat kritiani di Gereja Kristen Indonesia Jl. Pengadilan Rt.03 Rw.03 Kel.Pabaton Bogor. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja Kapolresta Bogor Kota selain Polisi Cinta Mesjid juga Polisi Peduli Rumah Ibadah.
Dengan penuh semangat gotong royong anggota Polsek Bogor Tengah dan Pengurus Gereja Kristen Indonesia (GKI) membersihkan debu dan kotoran di dalam ruangan maupun halaman luar lingkungan Gereja Kristen Indonesia. Tidak butuh waktu yang lama semua ruangan dan halaman pun sudah terlihat bersih.

Menurut Kanit Binmas Polsek Bogor Tengah mewakili Kapolsek “Polisi Peduli Rumah Ibadah ini merupakan gagasan untuk menciptakan kerukunan dan kebersamaan dalam kehidupan berbangsan dan beragama di Wilayah Kota Bogor. Sikap toleransi sesama umat beragama kita wujudkan dengan bersama-sama gotong royong membantu membersihkan rumah ibadah umat kristiani, sehingga tetap terciptanya situasi kamtibmas yang kondusif dan tidak mudah terprovokasi siapapun dan kelompok manapun”ungkapnya.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama Anggota Binmas Polsek Bogor Tengah dan pengurus Greja Kristen Indonesia. Pengurus Gereja Kristen Indonesia (GKI) Bapak Nugroho mengucapkan terima kasih atas program dari Binmas Polsek Bogor Tengah menyambut positif kegiatan Polisi Peduli Rumah Ibadah. (rin/boteng)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

twelve − six =