Bogor dikenal oleh banyak orang sebagai kota hujan, kota sejuta angkot, dan akhir akhir ini dikenal juga sebagai kota wisata kota yang berfungsi sebagai penyangga ibukota, kota yang terkenal dengan Kebun raya nya yang banyak diminati wisatawan asing.
Namun demikian Bogor Kota khususnya mempunyai simbol yaitu Tugu Kujang, di mana simbol tersebut menjulang tinggi dengan ukuran 17 meter berada di tengah-tengah kota, dengan tambahan bangunan 6 meter berbentuk senjata khas Jawa Barat yang dikenal dengan nama “Kujang”.
Seirirng denganSlide11 perkembangan jaman, simbol Tugu Kujang sekarang tidak hanya bisa dilihat saja namun juga bisa dimiliki, di Timurnya Kota Bogor tepatnya di Jalan Parung Banteng No.120 Rt.04/01 Kel.Katulampa Kec.Bogor Timur ada sebuah Paguyuban yang bernama “Paneupaan Kujang”, paguyuban ini memproduksi langsung replika senjata khas Jawa Barat dr mulai ukuran 10 cm sampai dengan ukuran 1 meter, produksi reflika kujang ini bisa mencapai 500 buah perhari.
 
MenSlide1urut hendra salah satu pembuat reflika kujang ini, “setiap hari selalu ada yang memesan apalagi instansi pemerintahan di Kota Bogor, karena bisa dipakai sebagai Cinderamata juga, produksi ini juga sampai ke mancanegara dari negara-negara tetangga di Asia samapi ke eropa, terakhir orang jerman memesan 300 buah untuk dibawa ke negaranya dan di bagikan sebagai cinderamata buah tangan dari Kota Bogor”.  
Kujang merupakan sebuah budaya yang harus dijaga dan dilestarikan apalagi menjadi sebuah simbol di Kota Bogor sang Kota Hujan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

four × four =