Anggota Polsek Bogor Tengah berikan penyuluhan kepada siswa-siswi SDN Polisi 1 dalam program Polisi Masuk Sekolah. Dok. Humas Polsek Bogor Tengah
Anggota Polsek Bogor Tengah berikan penyuluhan kepada siswa-siswi SDN Polisi 1 dalam program Polisi Masuk Sekolah. Dok. Humas Polsek Bogor Tengah

Polres Bogor Kota – Program inovatif kembali dicanangkan oleh Polsek Bogor Tengah dalam membina masyarakat khususnya di wilayah Bogor Tengah. Setelah sempat meluncurkan program Ngariung Bareng Polisi, kini Polsek Bogor Tengah meluncurkan program Polisi Masuk Sekolah.

Kapolsek Bogor Tengah, Kompol Syaifuddin mengatakan bahwa program ini menitik beratkan pada pembinaan para pelajar. “Mulai dari SD hingga SMA akan kita bina, kita berikan penyuluhan-penyuluhan yang bersifat positif dan preventif.” Ucap mantan Kapolsek Dramaga tersebut.

Kapolsek menambahkan bahwa untuk langkah pertama, program Polisi Masuk Sekolah ditujukan pada siswa-siswa SD. Menurutnya, pembinaan usia dini sangat efektif diberikan karena pada usia dinilah, anak-anak mampu merekam hal-hal yang positif dan negatif dalam diri mereka. “Untuk itu kita berikan mereka pembinaan agar nanti bisa diterapkan di masa depan.”

Untuk program Polisi Masuk Sekolah pada Rabu (27/7) dilaksanakan di SDN Polisi 1. Disana Anggota Polsek Bogor Tengah yang dipimpin oleh Kanit Binmas, AKP Komarudin, memberikan sejumlah materi himbauan yang diantaranya adalah pencegahan terhadap kejahatan anak, ajakan untuk giat belajar, dan taat kepada orang tua.

Menurut AKP Komar siswa-siswi yang mengikuti kegiatan sangat antusias dengan materi yang diberikan. “Anak-anak antusiasi. Supaya tidak bosan, saya adakan sesi tanya jawab. Ini bagus buat mereka agar mereka tidak takut dengan Polisi.” Ungkap AKP Komar

Ia mengatakan bahwa untuk program Polisi Masuk Sekolah tidak hanya sebatas untuk pelajar SD, melainkan hingga jenjang yang lebih tinggi. “Sesuai harapan pak Kapolsek, kedepan SMP, SMA bahkan Kampus akan kita sambangi, tentunya dengan pembahasan yang berbeda.” Tandasnya. (mizwar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

twelve − 2 =