Polresta Bogor Kota – Rabu 19 Juli 2017 sekitar pukul 10.00 wib pagi tadi, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya,S.I.K,M.H melaksanakan Sosialisasi dan lounching layanan 110 di Kantor Polresta Bogor Kota.

Dalam rangka lebih cepat memberikan pelayanan kepada masyarakat, Polri telah bekerjasama dengan PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom) untuk melaksanakan Launching Layanan Contact Center 110, Polresta Bogor Kota yang hari ini baru mulai melaksanakan Lounching layanan 110 tersebut bertujuan untuk memenuhi harapan dan kebutuhan masyarakat terhadap terselenggaranya layanan keamanan publik.

Masyarakat yang nantinya melakukan panggilan ke nomor akses 110 akan langsung terhubung ke agen yang akan memberikan layanan berupa informasi, pelaporan berupa tindakan Kriminalitas, Kecelakaan maupun bencana alam, masyarakat bisa menggunakan layanan Contact Center 110 secara gratis. Namun demikian, Polri menghimbau agar layanan 110 ini tidak dibuat main-main, karena jika nantinya terjadi seperti itu, pihak Polri tentu akan melacak masyarakat yang membuat laporan bohong, Call Center 110 di Polresta Bogor Kota ini akan online selama 1 x 24 Jam dan berintegrasi dengan semua fungsi Kepolisian yang ada di jajaran Polresta Bogor Kota. Kepada Masyarakat Kota Bogor khususnya semoga dengan adanya layanan Call Center 110 ini dapat memberikan kemudahan dan Polresta Bogor Kota lebih meningkatkan dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat”. ucap Kapolresta Bogor Kota.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

2 × four =