Polresta Bogor Kota – Senin 18 September 2017, Program Polisi Masuk Sekolah yang dilaksanakan pagi tadi di Sekolah SMA 9 Bogor di ikuti oleh sekitar 200 orang pelajar.
Ada pemandangan yang berbeda dalam pelaksanaan Polisi masuk sekolah kali ini, pasalnya Kasat Lantas Polresta Bogor Kota beserta anggota mengadakan kuis setelah selesai pelaksanaan upacara.

Kompol Bramastiyo Kasat Lantas Polresta Bogor Kota membagikan Helm kepada para pelajar yang mengikuti upacara, namun pembagian helm tersebut harus menjawab pertanyaan terlebih dahulu, pertanyaan yang diajukan oleh Kasat Lantas Polresta Bogor Kota seputar tentang lalulintas dan Polresta Bogor Kota, dalam rangka HUT  Polantas ke 62 Tahun 2017 kami Satlantas Polresta Bogor Kota membagikan helm kepada para pelajar, hal ini dimaksudkan agar para pelajar yang membawa kendaraan harus melengkapi surat-surat dan kelayakan kendaraannya termasuk memakai helm jika berboncengan”,Ucap Kasat Lantas Polresta Bogor Kota.

Setidaknya ada 5 (lima) orang pelajar yang mendapat kan Helm gratis dari Sat Lantas Polresta Bogor Kota, mereka mampu menjawab pertanyaan yang diajukan “senang dan bangga bisa mendapatkan helm gratis, semoga Polisi semakin jaya, selamat HUT Polantas ke 62 untuk Polresta Bogor Kota”, ucap salah satu pelajar SMA 9 Bogor. (jie)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

8 − 6 =