BOGOR KOTA – Kapolresta Bogor Kota Polda Jabar, Kombes Bismo Teguh Prakoso memberikan penghargaan kepada Anggota Polresta Bogor Kota dan masyaraka di Mako Polresta Bogor, Senin (15/1/2024)

“Pemberian penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi Pimpinan terhadap Anggota yang sudah mengungkap kasus pembunuhan, mengamankan orang membawa sajam, pengungkapan peredaran narkoba, petugas Bea Cukai Kota Bogor dan pegawai ekspedisi,” ucap Kombes Bismo Teguh Prakoso.

Kombes Bismo Teguh Prokoso mengucapkan terimakasih kepada AKP Sein dan Bripda Revan atas kesigapannya dan kewaspadaannya mengamankan pemuda yang membawa senjata tajam di kawasan Tugu Kujang yang merupakan teras dari Istana Bogor yang merupakan ukuran bagi pihak-pihak yang ingin mengukur kesiapsiagaan,kesigapan dan kewaspadaan personil Polresta Bogor Kota yang bertugas di areal ring 1 agar terus di asah dan di bina kesigapannya sehingga Kota Bogor dan Istana Bogor aman.

Dan juga mengucapkan terimakasih kepada jajaran Sat Reskrim Polresta Bogor Kota dan Reskrim Polsek Tanah Sareal kurang dari 24 jam yang telah berhasil mengungkap kasus pembunuhan,pengungkapan kasus ini bagian dari kita menolong almarhumah dan kita juga masih ada pekerjaan rumah yang harus di selesaikan yaitu kasus pembunuhan Noven dan pembunuhan Rindi Septiani yang harus kita ungkap, ujarnya.

Ucapan terimakasih juga kepada Sat Narkoba Polresta Bogor Kota yang telah mengungkap ganja dan tembakau sintetis dengan jumlah tangkapan puluhan kilo, pengungkapan tersebut telah menyelamatkan generasi muda dan juga sebagai bukti komitmen Polresta Bogor Kota untuk memerangi dan memberantas peredaran Narkotika dan Psikotropika.

Ucapan terimakasih di berikan juga kepada Ipda Subandi dengan kesigapannya dan respon cepat adanya aduan masyarakat tentang adanya tindak pidana penganiayaan dan pelaku membawa sajam dengan keberanian dan keahlian bela diri Polri yang di miliki berhasil melumpuhkan dan mengamankan pelaku seorang diri maka dari itu personil Polresta Bogor Kota akan terus berlatih dan mengasah tehnik bela diri Polri sebagai pegangan untuk mengamankan Kota Bogor, ucapnya.

Personil Polresta Bogor Kota berikut jajaran kami pun mengucapkan terimakasih dan akan kami apresiasi yang telah berhasil mengamankan, mencegah dan menggagalkan aksi tawuran yang membawa sajam dan sebagainya yang merupakan bagian dari prestasi.

Kepada Petugas Bea Cukai Kota Bogor dan pegawai ekspedisi kami ucapkan terimakasih dan penghargaan yang sudah membantu, bekerja sama, sinergitas dan berkolaborasi dengan Polri dalam pengungkapan peredaran Narkotika dan Psikotropika.

Penghargaan diberikan kepada 42 Personil Polresta Bogor Kota, 2 Petugas Bea Cukai dan 3 pegawai ekspedisi, penghargaan ini di berikan untuk memotivasi kinerja Anggota Polresta Bogor Kota dan menjadi cambuk kepedulian bahwa Kamtibmas kewajiban yang harus kita jaga dan tegakkan di Kota Bogor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

18 − fifteen =