Polresta Bogor Kota – Kamis (12/04) bertempat di Aula Praja Gupta Polresta Bogor Kota sat Narkoba polresta bogor kota melaksanakan kegiatan penyampaian hasil rakernis tingkat Polres dan Polsek yang dilaksanakan beberapa waktu yang lalu, kegiatan Rapat kerja teknis fungsi Narkoba dengan para kanit reskrim dan kanit binmas polsek jajaran Polresta Bogor Kota ini, dipimpin oleh Kapolresta Bogor Kota dan didampingi oleh Kabag Ops Polresta Bogor Kota.

Rakernis ini digelar karena maraknya minuman keras oplosan yang menimbulkan korban jiwa yang sedang marak terjadi dibeberapa kota di Indonesia . hal ini bukan tidak mungkin akan terjadi di wilayah hukum Polresta Bogor Kota.

Kombes pol. Ulung Sampurna Jaya, S.I.K, MH mengatakan ” Jajaran Polresta Bogor Kota akan terus menggelar operasi cipta kondisi dengan sasaran salah satunya peredaran minuman keras oploasan yang sedang marak. oleh karena nya melalui rakernis yang diprakarsi oleh sat narkoba bersama fungsi reskim dan binmas dalam rangka mengantisipasi adanya peredaran minuman keras di wilayah kota bogor.”

sementara itu kasat narkoba polresta bogor kota mengungkapkan “sesusai dengan arahan dan perintah pimpinan bahwa sat narkoba beserta fungsi reskirm dan bimas akan melaksanakan penyelidikan terhadap adanya peredaran minuman keras oplosan di kota bogor. apabila nanti terdapat adanya pelaku peredaran miras oploasan tersebut kami akan tindak tegas dan lakukan penyidikan lebih lanjut.”
 
 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1 × 3 =