Dok. Humas Polsek Bogor Timur
Dok. Humas Polsek Bogor Timur

Polres Bogor Kota – Jajaran Polsek Bogor Timur mengamankan seorang pria, ia diamankan Polisi karena kedapatan mencuri sebuah sepeda motor di depan Counter Handphone di Jl. Muara Tegal Sindang Rasa RT 02/01 Kelurahan Sindang Rasa Bogor Timur pada hari Kamis (7/7) sekitar pukul 13.00 WIB.

Menurut Kapolsek Bogor Timur, Kompol Marsudi menceritakan kronoligis kejadian berawal saat Ahmad Ashari, pemilik motor, mampir ke Counter Handphone milik Gustian yang masih saudara dengannya untuk mengisi baterai handphone yang kosong.

“Karena merasa tidak lama, pemilik tidak matikan mesin. Baru turun dari motor dan menyambungkan charger ke handphone, tiba-tiba pelaku langsung naik dan membawa kabur motor kearah jalan kampung.” Terang Kapolsek

Ahmad yang mengetahui motornya dibawa kabur langsung mengejar dan meminta pertolongan warga lain dengan berterial “Maling!!! Maling!!!”. Sontak warga yang mendengar langsung membantu Ahmad mengejar pelaku.

Merasa dikejar, setibanya di pinggir sungai pelaku menabrakan motor ke tiang jembatan dan kabur ke persawahan yang letaknya berada di pinggir sungai.

“Baru lari sekitar 100 meter pelaku jatuh dan langsung ditangkap warga. Mukanya babak belur dihajar warga dan kemudian diserahkan ke Ketua RT dan kemudian dibawa oleh Anggota kita ke Polsek Bogor Timur dengan mobil patroli.” Ujar Kapolsek.

Kini pelaku mendekam di Ruang Tahanan Polsek Bogor Timur sambil mendapatkan pengobatan akibat luka yang dialaminya saat dihajar oleh warga. Sementara itu penyidik Polsek Bogor Timur masih memeriksa korban dan saksi-saksi kejadian pencurian motor tersebut. (Alex)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

two × 1 =