BOGOR KOTA ~ Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso pimpin upacara Hari Bela Negara ke-76 tahun 2024 di Mako Polresta Bogor Kota Jl. Kapt Muslihat Kota Bogor, Kamis (19/12/2024).
Hari Bela Negara Tahun 2024 yang peringatannya jatuh pada 19 Desember bertemakan Gelorakan Bela Negara Untuk Indonesia Maju, menjadi momentum seluruh elemen bangsa mengobarkan semangat membela negara dan cinta tanah air.
“Peringatan Hari Bela Negara merupakan untuk mengenang perjuangan yang telah di lakukan oleh para pahlawan dengan kegigihannya mempertahankan kedaulatan negara”, ucap Kombes Bismo Teguh Prakoso.
Bela Negara bukan tugas Kementrian Pertahanan, TNI dan Polri namun merupakan tugas dan kewajiban seluruh komponen bangsa, sambung Kombes Bismo Teguh Prakoso.
Program Pembinaan Kesadaran Bela Negara (PKBN). Kegiatan PKBN ini merupakan salah satu upaya dari revolusi mental melalui pembangunan karakter bangsa di lingkup pendidikan, masyarakat dan pekerjaan. Hal tersebut sejalan dengan delapan Asta Cita Kabinet Merah Putih yaitu memperkokoh ideologi Pancasila dan memperkuat pembangunan SDM menuju Indonesia Emas 2045.
Pertahanan negara adalah suatu tujuan nasional bangsa kita. Dan tujuan Republik Indonesia adalah melindungi segenap tumpah darah Indonesia, seluruh keselamatan bangsa, seluruh kekayaan bangsa, dan seluruh masa depan bangsa. Dan itu hanya bisa dijamin oleh pertahanan yang kuat, pungkasnya.