20160131185317
Foto: AIPTU Sarwono bantu urai kepadatan dampak truk terbalik di Cimahpar

Polres Bogor Kota – Pada hari Senin tanggal 01/02/2016 di jalan Tumenggung Wiradiredja (Cimahpar) jam 09.00 Wib  terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal, kendaraan Truk engkel pengangkut Pavling / Batako.
Kecelakaan diakibatkan Truk tidak kuat menanjak karena membawa angkutan yang berat dan kondisi truk yang tidak prima saat melintasi tanjakan sehingga mundur dan terbalik, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun arus lalu lintas sekitar lokasi kejadian padat karena satu lajur jalan terpakai untuk proses evakuasi, pada kesempatan pertama anggota Polri yang datang ke Lokasi adalah Aiptu Sarwono anggota Patroli Quick response Polsek Bogor Utara, yang melaksanakan evakuasi terhadap pengemudi dan pengaturan lalu lintas sekitar lokasi kejadian.
Masyarakat diminta hati-hati ketika melintas, dan belajar dari kejadian tersebut agar muatan yang dibawa ketika berkendara disesuaikan dengan ambang batas daya angkut serta cek kondisi kelaikan jalan kendaraan anda sebelum digunakan, Menuju Indonesia tertib bersatu Keselamatan Nomor Satu. (Alex)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three × five =