Polres Bogor Kota – Sebuah truk pengangkut batako dilaporkan rabu pagi (10/02/2016) amblas kedalam selokan yang tertutup aspal di Jl. Pahlawan Kota Bogor depan Toko Bangunan STA. Diketahui truk tersebut tengah menunggu bongkar bahan bangunan yang diangkutnya.
Lalu lintas yang saat itu ramai dilintasi kendaraan menjadi padat karena diwaktu yang bersamaan terdapat pula sejumlah Bus Dinas milik Satuan II Pelopor Brimob yang akan mengangkut rombongan murid TK/PAUD yang akan karya wisata ke Mako Brimob Kedung Halang.
Personel Polsek Bogor Selatan yang saat itu tengah mengatur lalu lintas langsung berupaya mengurai kepadatan. agar tidak memanjang.
Kapolsek Bogor Selatan, Kompol Nono Dasono mengatakan “untuk mengurai kepadatan pagi ini, saya sudah minta Pak Kanit Lantas untuk melakukan sejumlah Cara Bertindak agar kepadatan tidak berlangsung lama.”
Sementara itu untuk mengangkat truk yang amblas, muatan batako untuk sementara dipindahkan terlebih dahulu agar berat truk berkurang. (Sunaryo)
Info Terkait
Cooling System Menjelang Pilkada Tahun 2024, Bhabinkamtibmas Cimahpar Berikan Himbauan
KOTA BOGOR - Bhabinkamtibmas Cimahpar Polsek Bogor Utara Polresta Bogor Kota Polda Jabar laksanakan sambang dan dialogis dengan warga Kampung...
HUT Lantas Bhayangkara Ke 69 Satlantas Polresta Bogor Kota Menjadi Pembina Upacara di SDN Roda
KOTA BOGOR - Satlantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar menyelenggarakan kegiatan Police Goes to School di SDN Roda Kota Bogor,...
Pantau Situasi Lalu Lintas Akhir Pekan, Sat Lantas Polresta Bogor Kota Intensifkan Kegiatan Patroli Ke Sejumlah Titik Macet
KOTA BOGOR - Untuk memantau situasi lalu lintas di Kota Bogor pada akhir pekan, Sabtu (7/9), Satuan Lalu Lintas (Sat...
Bulan Bhakti Polantas, Sat Lantas Polresta Bogor Kota Bersih-Bersih Vihara
KOTA BOGOR - Dalam rangka Bulan Bhakti Polantas, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polresta Bogor Kota melaksanakan kegiatan bersih-bersih di...
Bulan Bhakti Polantas Ke-69, Sat Lantas Polresta Bogor Kota Gelar Bakti Sosial di Pondok Pesantren
KOTA BOGOR - Sat Lantas Polresta Bogor Kota menggelar kegiatan Bakti Sosial di Pondok Pesantren Assa'adah pada hari Kamis (5/9)...
Polresta Bogor Kota Gelar Operasi KRYD di Simpang Pancasan untuk Cegah Gangguan Kamtibmas dan Pelanggaran Lalu Lintas
Kota Bogor – Polresta Bogor Kota menggelar Operasi Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pada Kamis malam (22/8/2024) di Simpang Pancasan,...