
Humas Polresta Bogor Kota – Sejumlah pengemudi ojek online yang biasa mangkal di Pos Loader, Jl. Loader, Kelurahan Sindang Barang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Senin (12/02/2018) pagi mendapat penyuluhan dan pembinaan dari Panit Binmas Polsek Bogor Timur Polresta Bogor Kota Ipda M. Johan.
Dalam penyuluhan tersebut, Ipda M. Johan meminta agar para pengemudi ojek online agar selalu melengkapi surat-surat kendaraan dan menggunakan helm baik pengemudi maupun penumpang dalam setiap berkendara.
“Surat-surat kelengkapan itulah yang paling utama sebelum kita berkendara, karena itu wajib dipatuhi oleh seluruh pengendara, baik roda dua maupun roda empat,” ujarnya.
Lanjut ia, juga menjaga sopan santun dijalan menghargai sesama pengguna jalan.
“Demi keselamatan, selain menggunakan helm, juga patuhi rambu-rambu lalu lintas dan jadilah pelopor keselamatan berlalu lintas,” pintanya.

Masih kata Ipda M. Johan, kesalahpahaman dengan ojek pangkalan karena masalah penumpang agar bisa dihadapi dengan kepala dingin.
“Baik ojek pangkalan maupun ojek online sama-sama memperjuangkan keluarganya. Jadi diharapkan kesalahpahaman itu dapat di cari jalan keluar sebaik mungkin.” jelasanya.
“Terakhir setiap ada permasalahan dilaporkan kepada Bhabinmas maupun pihak yang berwenang lainnya, segera laporkan,” pungkasnya menambahkan.
Info Terkait
Menjelang Natal dan Tahun Baru, Anggota Sabhara Polsek Tanah Sareal Tingkatkan Patroli Antisipasi Tawuran di Jalan Soleh Iskandar
Kota Bogor – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Anggota Unit Sabhara Polsek Tanah Sareal Polresta Bogor Kota meningkatkan kegiatan...
Anggota Pos Pam Bubulak Tingkatkan Patroli Kewilayahan, Sebagai Salah Satu Program Dalam Pengamanan Libur Nataru 2025
KOTA BOGOR – Personil Pos Pam Bubulak Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar tingkatkan patroli kewilayahan dalam rangka...
Aksi Humanis Aiptu Ikhlas: Bantu Anak Sekolah Dapatkan Kembali Sepatu yang Tertinggal di Angkot
KOTA BOGOR – Aksi cepat dan penuh kepedulian ditunjukkan oleh Aiptu Ikhlas saat melaksanakan pelayanan gatur pagi di kawasan Asem,...
Polsek Bogor Barat Kembali Gelar Operasi Miras, Puluhan Botol Berhasil Diamankan
KOTA BOGOR – Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar kembali menggelar Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) dengan sasaran minuman...
Polisi Bantu Ibu Hamil, Aksi Cepat Tanggap di Jalan
Personel Patwal Sat Lantas Polresta Bogor Kota menunjukkan aksi cepat tanggap saat membantu seorang ibu hamil yang mengalami keluhan kesehatan...
Sat Res Narkoba Polresta Bogor Kota Gelar Bakti Sosial di Panti Asuhan Alqi Ceria Peringati Hari Jadi Reserse ke-78
KOTA BOGOR – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Reserse ke-78, Satuan Reserse Narkoba Polresta Bogor Kota melaksanakan kegiatan bakti sosial sebagai...

