IMG-20160427-WA0024 IMG-20160427-WA0023 IMG-20160427-WA0022

Polres Bogor Kota – Bertempat di Ballroom kinanti Hotel salak heritage, Jalan Ir. H Juanda kota Bogor, Rabu (27/4) Pemerintah Kota Bogor menyelenggarakan pertemuan Perhumas dilingkungan pemerintah Kota Bogor. Hadir dalam pertemuan kali ini berbagai profesi kehumasan yang ada di kota Bogor baik instansi pemerintah, sipil, militer,kepolisian, BUMN, swasta maupun konsultan. Dalam pertemuan kali ini mengangkat tema ” kolaborasi dan sinergitas pemanfaatan media sosial”,

Adapun tujuan pertemuan kali ini menurut kabaghumas Pemkot Bogor Bapak encep adalah “sebagi sarna untuk saling tukar informasi instansi yang ada di kota Bogor serta saling mendukung satu sama lainnya agar bisa bersinergi ” ujarnya. Narasumber yang di hadirkan dalm pertemuan kali ini adalah ibu yatri indah kusuma astuti sebagai kepala biro hukum, promosi dan humas IPB yang juga ketua perhumas ketua Bogor, ibu indah panggilan akrabnya berbagi pengalaman bagaimana di era keterbukaan saat ini dengan sosmed yang begitu cepat dalam menyebarkan informasi perlu adanya counter yang baik agar tidak berlarut – larut dan memberikan image negatif kepada instansi kita naungi, sebagai contoh kasus hepatitis yang melanda IPB beberapa bulan yang lalu.

Hadir juga sebagai narasumber Bapak Budi sumarna redaktur harian kompas yang menyampaikan kegiatan kompas dalam memberikan latihan jurnalisme kepada generasi muda baik melalui perlombaan maupun program magang untuk belajar menulis yang baik serta bagaimana menjadi seorang jurnalis.

 Hadir juga komunitas yang ada di kota bogor seperti yang di ketuai oleh sdr Robby dalam wadah bogor ngariung yang memiliki angggota sekitar 85 komunitas yang berkiprah di bidang, seni,pendidikan, lingkungan, kuliner dan lain lain. Pada kesempatan yang sama Kasubag humas Polres Bogor Kota, AKP M. Firmansyah mengajak forum kehumasan dan komunitas yang ada di kota Bogor untuk concern terhadap permasalahan kemananan dan ketertiban serta membantu pihak kepolisian dalam hal ini Polres Bogor Kota untuk bersama sama menciptakan kota Bogor yang aman dan tertib, karena tanpa dukungan dari seluruh elemn masyarakat akan kepoisian akan sulit mewujudkan hal tersebut, mengingat jumlah petugas kepolisiam saat ini masih sangat terbatas. (Humas Polres – susilo)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

three × 1 =