Slide 1

Polres Bogor Kota – Pada tanggal 29 Desember 2015 lalu direktorat Lalu lintas Polda Jabar bekerjasama dengan Klinik Pendidikan MIPA (KPM) di bawah asuhan bapak Ir. Ridwan Hasan Saputra Meluncurkan permainan interaktif Matematika Lalu lintas.

Permainan ini bertujuan untuk memperkenalkan tertib berlalu lintas sejak dini dikombinasikan dengan, pengetahuan matematika dasar seperti penjumlahan, bilangan prima dan sebagainya, dibidang lalu lintas sendiri permainan ini memberikan informasi seputar rambu-rambu lalu lintas, perintah-perintah ataupun larangan yang wajib dipatuhidalam berlalu lintas.

Yang menjadi sasaran permainan ini adalah anak-anak usia TK dan Sekolah Dasar, guna memberikan pembelajaran yang atraktif dan menyenangkan, Polres Bogor Kota sendiri ditunjuk sebagai pilot project guna mensosialisasikan permainan ini kepada masyarakat, yang mana sebelumnya Polres Bogor Kota lebih awal bersama pihak KPM juga meluncurkan permainan Matematika Kepolisian.

20160222231803 4f497b51-5ad0-4883-a900-a85241db3f90

Sehingga pada hari minggu (21/02/2016) tim instruktur matematika lalu lintas yang terdiri dari anggota Polwan Sat lantas Polres Bogor Kota ditambah Unit Dikyasa melaksanakan pelatihan di Kantor KPM Bogor Jalan Laladon Raya, guna menyamakan persepsi dan nantinya akan diajarkan kepada murid-murid TK/SD di Kota Bogor.

Ketua Tim Instruktur yaitu Kanit Dikyasa Polres bogor Kota Ipda Iin Mulyani mengatakan, “Permainan ini sederhana, seperti permainan Ludo namun sangat menarik karena anak-anak diajar untuk berhitung, tahu peraturan lalu lintas, dan tidak kalah penting permaianan ini mengajarkan sportifitas”.

“Diharapkan dengan permainan ini, belajar matematika bukan lagi hal yang menjemukan dan tertib lalu lintas bisa di tanamkan sejak usia dini” tutupnya. (alex)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

18 − 14 =