Polres Bogor Kota -Pak Enday , 50 tahun, warga Rt. 06/07 kel Loji kec Bogor barat adalah seorang pengrajin wayang golek yang tidak asing lagi bagi seniman sunda kota Bogor maupun dari luar kota Bogor dan bahkan tamu mancanegara yang sudah tidak asing lagi terhadap karya seni luhur ini, terutama tourist dari negeri Belanda sering membelanjakan uangnya untuk sekedar membeli oleh-oleh kerajinan asli tatar sunda.
Untuk memberikan rasa aman baik terhadap tamu lokal maupun tamu mancanegara itu Aiptu Suherman selaku bhabinkamtibmas kel Loji Polsek Bogor Barat. merasa bertanggung jawab untuk menciptakan rasa aman dan nyaman terhadap kegiatan Pak Enday, warga sekitar dan tamu yang datang ke tempat tersebut.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Aiptu Suherman hari Selasa (09/02/2016) jam 14.00 wib berkunjung ke tempat pembuatan wayang golek yang pekerjanya warga sekitar rumah Pak Enday.
Dalam kunjungan kerjanya itu Aiptu Suherman menampung keluhan dan informasi baik dari Pak Enday maupun dari para tamu dan selain itu Aiptu Suherman menyampaikan pesan-pesan kamtibmas baik kepada para pekerja maupun warga sekitar untuk bersama-sama menciptakan rasa aman dan damai di lingkungan apa lagi tempat ini sudah jadi sorotan luar sebagai salah satu kebanggan warga Bogor. (RG/Mizwar)