Bhabinkamtibmas Polsek Bogor Utara, Aiptu Maulana Mustika, melaksanakan kegiatan monitoring Pekarangan Pangan Bergizi di Kelompok Wanita Tani (KWT) Nuri, Jalan Batara RT 01/05, Kampung Rambay, Kelurahan Ciluar, Kecamatan Bogor Utara, pada hari Senin, tanggal 3 Maret 2025, pukul 08.30 WIB.
Kegiatan monitoring ini bertujuan untuk memantau perkembangan tanaman jagung yang ditanam oleh KWT Nuri sebagai bagian dari Program Ketahanan Pangan Nasional. Hasil pemantauan menunjukkan bahwa sebagian tanaman jagung tidak tumbuh dengan baik, diduga karena jenis bibit jagung yang digunakan tidak sesuai dengan kondisi tanah di lokasi.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan terpantau aman dan lancar. Bhabinkamtibmas akan terus memantau dan membantu KWT Nuri untuk meningkatkan hasil pertanian dan mencapai tujuan Program Ketahanan Pangan Nasional.