Polsek Bogor Tengah melaksanakan kegiatan Patroli Sahur pada hari Minggu, tanggal 2 Maret 2025, pukul 01.00 WIB hingga 04.00 WIB. Kegiatan ini dipimpin oleh Pawas dan melibatkan 2 personil Qr.
Lokasi patroli sahur meliputi Jembatan Merah Jl. Kapt. Muslihat, Jalan Merdeka dekat PGB, Jalan Pengadilan, Alun-alun Kota Bogor Jl. Dewi Sartika, dan Air Mancur Jl. Jend. Sudirman.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di lapangan terpantau aman dan kondusif. Tidak ada gangguan atau insiden yang berarti. Kegiatan Patroli Sahur ini bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Bogor Tengah, serta memastikan bahwa masyarakat dapat melaksanakan ibadah sahur dengan tenang dan aman.