KOTA BOGOR – Bhabinkamtibmas Sindang Barang Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar bersama Babinsa sambang Satuan Pengamanan Perumahan.
Hal itu sesuai dengan arahan dari Kapolresta Bogor Kota Kombes Eko Prasetyo agar tingkatkan sambang pada satuan pengamanan berikan himbauan kamtibmas.
“Bhabinkamtibmas rutin sambangi satuan pengamanan yang berada di dalam wilayah binaannya,” ujar Kapolsek Bogor Barat Kompol Sudar, Rabu (26/2/2025).
“Berikan motivasi dan himbauan agar tidak terlena dengan suasana yang aman, laksanakan patroli secara bergantian serta berikan pengamanan ekstra terhadap rumah kosong yang ditinggal oleh pemiliknya,” pungkas Kapolsek.
Berlokasi di Perumahan Viktoria Hill RW 4 Kelurahan Sindang Barang Bogor Barat, terlihat Bhabinkamtibmas Aiptu Suradal bersama Babinsa Serda Miftahudin sambangi satuan pengamanan berikan himbauan kamtibmas.
Humas Polsek Bogor Barat Polresta Bogor Kota Polda Jabar