Polresta Bogor Kota – dalam rangka pembangunan kantor baru Polresta Bogor Kota yang berlokasi di Jalan kapten Muslihat Bogor, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya menggelar Doa bersama di Mesjid Al-Azis Polresta Bogor Kota.

Mako Polresta Bogor Kota yang sebelumnya berdiri bernama Polwil Bogor sudah berganti meenjadi Polresta Bogor Kota sejak Tahun 2010 lalu, bangunan yang sudah cukup lama ini nampaknya akan direnovasi menjadi banguna baru.

Doa Bersama dan Santunan bagi anak yatim menandai akan dibangunnya mako Polresta Bogor Kota nantinya, Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Ulung Sampurna Jaya.S.I.K.M.H mengatakan “Doa bersama dan santunan bagi anak yatim ini dilaksanakan dalam rangka pembangunan mako Polresta Bogor Kota, bangunan mako Polresta Bogor Kota ini nantinya akan menjadi 3 lantai sesuai yang sudah direncanakan, namun demikian ada sebagian bangunan yang tidak kita bongkar karena sudah menjadi cagar budaya, semoga pembangunan ini akan berjalan lancar dan tidak ada kendala suatu apapun.”

Sementara itu menurut Paur Subbag Humas Ipda Rahmat Gumelar “kegiatan yang memang sudah diagendakan sejak lama ini, sepertinya baru akan berjalan mulai pertengahan bulan Desember  2017 ini, seperti yang dikatakan Kapolresta Bogor Kota bahwa nantinya bangunan ini akan berdiri sebanyak 3 lantai.”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

13 − 8 =