Bogor Kota – Polresta Bogor Kota melakukan police expo di Mako Polresta Bogor Kota di Jalan Kapten Muslihat yang di hadiri oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Drs Suntana dan Pejabar Utama Polda Jabar, Danrem 061 Suryakancana dan Muspida Kota Bogor. Rabu (15/12/2021).

Dalam expo tersebut dipamerkan sejumlah capaian hasil pengungkapan dan kinerja jajaran Polresta Bogor Kota selama satu tahun.

Pengungkapan dan capaian yang dibeberkan diantaranya adalah peningkatan capaian pengungkapan kasus, penurunan aksi kekerasan, penaganan pandemi Covid-19, dan berbagai aksi pencegahan lainnya untuk menciptakan Kota Bogor yang aman dan nyaman serta tertib.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan bahwa pada kesempatan itu pihaknya juga memaparkan sejumlah hasil capaian kepada Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana, dan Forkompinda Kota Bogor.

“Terkait dengan capaian kinerja Polresta selama tahun 2021 scara gangguan Kamtibmas bisa kita tekan 20 persen dan peningkatan pengungkapan sebnyak 30 persen lebih tinggi dari tahun 2020 khususnya terkait dalam budaya kekerasan juga mengalami penurunan dengan barangbukti yang hampir 200 persen berhasil kami sita,” katanya.

Terkait penaganan Covid-19 kata Susatyo pihaknya juga membangun sinergitas dengan TNI, Pemkot Bogor dan jajaran Forkompinda dan berbagai elemn masyarakat..

Saat ini kata Susatyo capaian vaksin di Kota Bogor sudah berada diangka 89 persen.

“Alhamdulillah diakhir tahun ini kami kembali pada level satu dengan tingkat vaksinasi yang cukup tinggi sehingga imi modal kita semuanya tetap optimis menghadapi covid 19,” katanya.

WhatsApp Image 2021-12-15 at 13.05.37 (3)
WhatsApp Image 2021-12-15 at 13.05.38
WhatsApp Image 2021-12-15 at 13.05.37
WhatsApp Image 2021-12-15 at 13.05.37 (1)
WhatsApp Image 2021-12-15 at 13.05.37 (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

6 + 1 =